Kue Bolu Panggang Empuk dan Lembut

RESEP KITA - Seperti biasanya nih sahabat, grup RK selalu memberikan kumpulan resep-resep makanan untuk para sahabat sekalian yang ingin belajar masak, hobi masak atau yang hobi makan juga deh. disini sudah ada resep "Kue Bolu Panggang Empuk dan Enak" silahkan dibaca-baca dulu resep dan cara membuatanya ya sahabat

Kue Bolu Panggang Empuk dan Lembut 

By : Chrestine Cen



Bahan-bahan :

  • 8 butir telur ayam
  • 100 gram tepung terigu serbaguna
  • 125 gram gula pasir
  • 1/2 sendok teh vanili bubuk
  • 1 sendok makan cake emulsifier ( SP/TBM )
  • 50 gr margarine ( dilelehkan )
  • 1/4 sendok teh baking powder

Cara Membuat Bolu Panggang :

  1. Kocok telur, gula pasir dan cake emulsifier menggunakan mixer dengan kecepatan tinggi sampai mengembang pucat dan kental
  2. Masukkan vanili bubuk, baking powder dan tepung terigu sedikit demi sediki, aduk sampai adonan tercampur rata
  3. Tuang margarine yang sudah dilelehkan, aduk lagi sampai rata
  4. Tuang adonan kedalam loyang yang sudah dioles mentega dan ditaburi tepung terigu supaya tidak lengket
  5. Panggang selama 30 menit atau sampai matang dan berwarna kecoklatan
  6. Bolu panggang siap disajikan
Cukup sekian dulu resepnya ya sahabat, jangan lupa like, share dan subscribenya. sampai jumpa lagi di RESEP KITA selanjutnya semoga resep tadi dapat bermanfaat untuk para sahabat sekalian..
Previous
Next Post »