RESEP DAN MANFAAT JUS ALPUKAT UNTUK KESEHATAN

RESEP DAN MANFAAT JUS ALPUKAT UNTUK KESEHATAN : Diantara buah-buahan yang mengandung lemak, Alpukat salah satunya, ia memiliki kandungan lemak yang cukup tinggi yakni sekitar 6,5 persen. dan hebatnya lemak tersebut merupakan lemak tak jenuh tunggal oleat, yang lazim disebut omega-9. 

dan tentunya lemak jenis ini sangatlah efektif dalam menurunkan kelebihan kolesterol jahat, hal ini juga dipacu dengan adanya kandungan serat yang tinggi. yang diyakini dan terbukti akan menyerap kolesterol jahat dan membuangnya bersama sampah makanan. 

Dengan mengkonsumsi sebuah alpukat saja (alpukat ukuran sedang), maka kita telah memenuhi kebutuhan serat sebanyak 40 persen. dan selain itu, alpukat cukup kaya akan kandungan mineral kalium. dan dapat dipastikan dari separuh alpukat ukuran sedang maka akan didapatkan 548 mg kalium, yang berarti 15% lebih tinggi dari kandungan kalium dalam sebuah pisang, kalium kita ketahui dapat meredakan tekanan darah tinggi,mengontrol debar jantung, dan menjaga kesehatan sistem syaraf.

itulah sekelumit informasi tentang MANFAAT ALPUKAT yang akan kita peroleh apabila kita mengkonsumsi sebuah alpukat, apalagi dikonsumsi secara rutin.

bagi penghobi JUS, maka saya tawarkan RESEP JUS ALPUKAT yang nikmat serta sarat akan manfaat. berikut resepnya.
baca juga :
Resep dan Manfaat Jus ManggaResep dan Manfaat Jus Tomat

RESEP JUS ALPUKAT

jus alpukat


Pertama-tama persiapkan bahan-bahan sebagai berikut :
  • 2 Buah alpukat
  • Susu kental manis (susu kedelai manis jika ada)
  • Es secukupnya (jika diperlukan)

Cara Membuat Jus Alpukat :

  • Masukan semua bahan-bahan kedalam Blender, hingga benar-benar lembut
  • Sajikan dan Nikmati rasa dan manfaatnya.
SEMOGA BERMANFAAT
Previous
Next Post »