Sejak zaman saya kecil, ikan cuko ini adalah favorite keluarga besar saya. Apalagi kakak laki2 saya, bisa dibilang maniak sama jenis masakan ini. Tidak salah juga jika menjadi kesukaan semua orang. Rasanya yang pedas, asam dan kuah yang gurih membuat nasi sepiring tak terasa sudah habis tak bersisa. Dulu mama biasanya membuat ikan cuko ini menggunakan ikan tuna atau ikan kembung yang terlebih dahulu dibumbui dan digoreng.
Namun, sejak tinggal di Ncl saya lebih suka menggunakan ikan mackarel, baik yang frozen ataupun yang fresh.Aslinya, ikan cuko menggunakan tomat hijau sebagai pelengkap. Tapi karena disini tidak ada tomat hijau, jadinya saya mencoba menggunakan tomat merah biasa. Namun rasanya tidak pas dan sesuai dengan yang ada dalam ingatan saya. Akhirnya saya mencoba menggunakan cherry tomatoes yang terkadang lebih asam dibanding dengan tomat merah biasa, sedikit mirip dengan rasa yang didapatkan bila menggunakan tomat hijau.
Saya jadi teringat saat hamil anak kedua saya dulu selama trisemester pertama kehamilan menu dirumah setiap hari harus ada ikan cuko ini, kalau tidak ya saya tidak mau makan. Hehehe...Padahal ikan lumayan mahal disini...
Anyway, saya share resepnya disini ya..
Bahan:
2 ekor ikan mackarel ukuran besar, bersihkan, potong2, baluri dgn air jeruk nipis.
Bumbu halus:
4 siung bawang putih
1 ruas jari jahe
Garam secukupnya
Bumbu tumis:
10 buah cabe hijau keriting, iris2 (atau sesuai selera banyaknya)
1 buah bawang bombay, iris2 bulan sabit (atau 6 buah bawang merah, potong 2-3 bagian)
5 siung bawang putih, potong 3
2 iris lengkoas/laos
1 iris jahe
2 lembar daun salam
Bahan untuk kuah
5 buah tomat hijau, iris2 (atau cherry tomatoes yg dibelah 2 sebanyak yg diinginkan)
3-4sdm cuka masak
2 sdt garam
1/2 sdt gula pasir
1L air untuk kuah
Cara:
1. Cuci bersih ikan, lalu baluri dengan bumbu halus. Diamkan sekitar 30menit. Lalu goreng hingga kecoklatan. Sisihkan.
2. Dalam panci, ambil sedikit minyak sisa menggoreng ikan tadi, lalu tumis semua bumbu tumis hingga harum, lalu masukkan bahan kuah kecuali tomat. Masak hingga mendidih. Tes rasa, tambah cuka/garam/gula pasir bila perlu.
3. Setelah kuah mendidih, masukkan ikan dan tomat. Masak hingga tomat layu. Sajikan dengan nasi putih.
Ikan cuko ini pas dimakan saat cuaca diluar lagi dingin. So, kalau lagi ada stok ikan di lemari es ga ada salahnya mencoba ikan cuko ini. Selamat mencoba.. ^^